Kamis (22/09),
suka cita menghiasi wajah segenap keluarga besar Pondok Pesantren Nurul Ulum
Kota Blitar. Ya, pondok pesantren yang beralamat di Jalan Ciliwung ini baru
saja ditasbihkan menjadi Juara Umum Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) Kota Blitar
Tahun 2016.
Sebuah
pencapaian yang luar biasa yang diraih melalui persiapan dan perjuangan keras
dari seluruh warganya. Prestasi yang memang sangat diharapkan oleh warga PP.
Nurul Ulum untuk lebih mempertegas eksistensinya dalam hasanah pendidikan
pondok pesantren yang ada di Kota Blitar.
Seperti
diinformasikan oleh Wahid Mustofa, Kepala Madrasah Aliyah Maarif NU
(MAMNU/Lembaga Pendidikan dibawah PP. Nurul Ulum) tadi malam, kami mengajak
semua anggota kafilah PP Nurul Ulum dalam MTQ Kota Blitar Tahun 2016 untuk
bersama-sama melaksanakan sujud syukur. "Bersama-sama berterimakasih
kepada Allah SWT yang telah meridhoi perjuangan kami.", tuturnya.
Sejak dua
bulan yang lalu sebelum hari-H MTQ Kota Blitar Tahun 2016, kami telah
menyeleksi anak-anak yang memiliki kualifikasi untuk menjadi peserta dalam
ajang ini. Setelah itu, persiapan terus kami lakukan bersama-sama.
"Berlatih, berlatih dan terus berlatih bersama-sama sampai kami
benar-benar merasa siap.", tambahnya.
Dan akhirnya
pada ajang ini, lanjut Kepala Madrasah Aliyah Maarif NU, PP Nurul Ulum
memperoleh skor 54. Skor yang diperoleh dari tujuh Juara I, lima Juara II dan
empat Juara III. Kemudian empat Harapan I, dua Harapan II dan tiga Harapan III.
"Alhamdulillah.", pungkasnya.
alhamdulillah,,
BalasHapustapi aku ngga dapet juara.. eww.. >_<